Reservoir Management PHR, Upaya Capai Target 1 Juta Barel di Tahun 2030
Lensafakta.com. PEKANBARU-(RI)-PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) mengadakan program Reservoir Management and Digital Forum dalam upaya meningkatkan produksi minyak dan gas di Wilayah Kerja (WK) Rokan, Senin (8/5/2023).
Kegiatan ini merupakan ikhtiar PHR dalam mendukung target pemerintah mencapai produksi 1 juta barel minyak per hari di Indonesia tahun 2023.
Dirjen Minyak dan Gas Kementerian ESDM Tutuka Ariadji mengatakan, dengan penerapan Reservoir Management dan sistem berbasis digital, diharapkan bisa mendorong terwujudnya ketahanan dan kemandirian energi nasional, di antaranya dalam upaya mentargetkan produksi 1 juta barel minyak per hari (BOPD) pada tahun 2030 mendatang.
Program tersebut juga diharapkan bisa meningkatkan kapasitas kilang domestik eksisting ataupun melalui pembangunan baru, dengan melakukan eksplorasi yang dikelola dengan baik.
“Eksplorasi adalah kunci untuk meneruskan keberlangsungan produksi lapangan-lapangan migas. Tidak mungkin produksi bisa naik tanpa adanya eksplorasi,” kata Tutuka dalam Diskusi Reservoir Management and Digital Forum di Pekanbaru, Senin siang.
Dalam paparannya, Tutuka mengatakan PHR memberikan kontribusi yang signifikan dalam industri hulu migas di Indonesia. Terlebih, WK Rokan merupakan lapangan minyak dengan cadangan terbesar saat ini di Indonesia, yakni 23% dari seluruh WK yang ada di Indonesia.
Tutuka menambahkan, PHR juga telah melakukan beberapa pengembangan teknologi dalam upaya ekplorasi di WK Rokan, di antaranya penerapan teknologi Enchanced Oil Recovery (EOR) maupun Chemical EOR (CEOR) yakni metode untuk meningkatkan produksi hidrokarbon dari reservoir minyak, yang diterapkan di beberapa lapangan WK Rokan.
Sementara itu, Direktur Utama PHR Jaffee Arizon Suardin mengatakan, penerapan sistem Reservoir Management dan sistem berbasis digital menjadi aspek penting dalam produksi di PHR. Dengan penerapan program tersebut, PHR berhasil menahan laju penurunan produksi dan menambah nilai ekonomis yang signifikan baik bagi WK Rokan yang ada di Riau maupun bagi nasional.
“PHR telah memberikan kontribusi yang signifikan dalam mendukung ketahanan energi nasional serta perekonomian nasional dan daerah melalui kegiatan operasi yang masif dan agresif,” katanya.
Sejak alih kelola WK Rokan pada Agustus 2021 lalu, hingga kini tercatat jumlah produksi minyak PHR sebanyak 161 ribu barel minyak per hari (BOPD) atau 30% dari total produksi subholding upstream, atau 26% dari total produksi nasional. Bahkan, PHR menjadi pemasok utama atau 100% untuk produksi kilang Pertamina.
“Apa yang dilakukan PHR ini merupakan ikhtiar dalam mencapai target pemerintah untuk 1 juta barel minyak per hari untuk tahun 2030. Untuk itu, dalam penerapannya di lapangan kita lakukan banyak pengembangan dan inovasi dalam hal memproduksi minyak di WK Rokan, salah satunya dengan menerapkan Reservoir Management dan sistem berbasis digital,” pungkas Jaffee.
*# # # # # #*
*TENTANG PHR WK ROKAN*
PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) merupakan salah satu anak perusahaan Pertamina yang bergerak dalam bidang usaha hulu minyak dan gas bumi di bawah Subholding Upstream, PT Pertamina Hulu Energi (PHE). PHR berdiri sejak 20 Desember 2018. Pertamina mendapatkan amanah dari Pemerintah Indonesia untuk mengelola Wilayah Kerja Rokan sejak 9 Agustus 2021.
Pertamina menugaskan PHR untuk melakukan proses alih kelola dari operator sebelumnya. Proses transisi berjalan selamat, lancar dan andal. PHR melanjutkan pengelolaan WK Rokan selama 20 tahun, mulai 9 Agustus 2021 hingga 8 Agustus 2041.
Daerah operasi WK Rokan seluas sekitar 6.200 km2 berada di 7 kabupaten/kota di Provinsi Riau. Terdapat 80 lapangan aktif dengan 11.300 sumur dan 35 stasiun pengumpul (gathering stations). WK Rokan memproduksi seperempat minyak mentah nasional atau sepertiga produksi pertamina.
Selain memproduksi minyak dan gas bagi negara, PHR mengelola program tanggung jawab sosial dan lingkungan dengan fokus di bidang pendidikan, kesehatan, ekonomi masyarakat.
(Tim/Red)