Miris, sampah yang tidak terkelola dengan baik di Kab Bandung, rentan penyakit..!
Lensafakta.com, Kab Bandung | Jum’at 13 Januari 2023, saat wartawan investigasi lensafakta.com melintas ke wilayah kampung pasir panjang Rt 02 / Rw 08 desa Cihelang kecamatan Ciparay, tim Lensafakta.com menemukan adanya pemandangan yang miris, yakni tempat pengolahan sampah yg sangat rentan dengan polusi serta menimbulkan bau yg sangat menyengat.
Saat kami mintai keterangan warga, salah satu warga (sebut saja D-red) mengatakan masyarakat sangat terganggu dengan bau tersebut.
Tim kami mencoba mengkonfirmasi kepada pihak pengelola (yang tidak mau menyebutkan namanya-red) dia mengatakan, belum mengantongi izin Dari dinas atau instansi terkait manapun. Ironis?
Sedangkan pengelolaan sampah jenis B3 sangat rentan dengan timbulnya bakteri dan penyakit menular serta gangguan pernafasan.
Masyarakat berharap, pihak-pihak terkait memperhatikan hal ini, dan memberikan teguran keras untuk aktifitas kegiatan pengolahan sampah terrsebut. (Nanang OCIW)